Berita Terbaru

Jumat, 31 Maret 2023

Anwar Sadat Apresiasi Petrochina

TANJAB BARAT, TIGASISI.NET - Bupati Tanjung Jabung Barat Drs.H.Anwar Sadat,M.Ag sambut langsung kunjungan Silaturahmi dan Berbagi Berkah SKK Migas-PetroChina International Jabung Ltd di Rumah Dinas Bupati. Rabu(29/03).

Dalam sambutannya Bupati Tanjung Jabung Barat Drs.H.Anwar Sadat,M.Ag menyampaikan rasa syukur karena dapat bersilaturahmi bersama Petrochina dan SKK Migas sekaligus bersilaturahmi bersama Forkopimda.

Bupati berharap, koordinasi dan komunikasi yang baik ini harus terus dibangun agar situasi menjadi kondusif.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada petrochina yang telah memberikan sumbangsih terhadap progres pembangunan diKabupaten Tanjung Jabung Barat”.ucapnya

“Kedepannya kita berharap insfrastruktur yang menjadi perhatian di Tanjung Jabung Barat  juga dapat menjadi perhatian dari Petrochina dan SKK Migas.”harapnya

Acara dilanjutkan dengan penyerahan santunan kepada kaum duafa serta diakhiri dengan penyampaian ceramah Agama oleh K.H Faharuddin Nur.

Turut hadir dalam acara tersebut, Ketua DPRD Tanjung Jabung Barat, Unsur Forkopimda/mewakili, Ketua Pengadilan Agama , Kepala SKK Migas Perwakilan Sumbagsel, V.P & HR Relations Petrochina International Jabung Ltd, Sekretaris Daerah, Asisten, Kepala OPD, Tuan Guru, para alim ulama, kaum duafa serta tamu undangan lainnya.

Pewarta: Rahmad

Anwar Sadat Safari Ramadan ke Muara Papalik

TANJAB BARAT, TIGASISI.NET - Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H. Anwar Sadat M. Ag kembali lakukan kunjungan Safari Ramadhan ke Masjid Al- Ikhlas Desa Intan Jaya Kecamatan Muara Papalik, Selasa (28/3).

Pada kunjungannya tersebut, Bupati turut didampingi Wakil Bupati H. Hairan SH., serta turut dihadiri oleh Unsur Forkopimda, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD,Para Kabag di Lingkup Sekretariat Daerah,Camat Muara Papalik, Danramil, Lurah dan Kades Intan Jaya , Kapolsek, Babinkamtibmas, Babinsa, Ketua Baznas, Masyarakat serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati mengatakan bahwa berdasarkan data di Desa Intan Jaya terdapat 7 anak yang mengalami stunting. Terkait hal tersebut, menurutnya diperlukan upaya bersama antara Pemerintahan Desa, puskesmas, dan stakholder lainnya dalam menyelesaikan permasalahan tersebut. Bupati berharap agar para orang tua lebih peduli terhadap kebutuhan dasar anak, termasuk asupan gizi maupun kebutuhan lainnya.

Lebih lanjut, terkait akses jembatan Penghubung  Desa Intan Jaya dan Pematang pauh, Bupati sampaikan bahwa saat ini sedang berjalan dan diperkirakan akan selesai pada akhir Tahun 2023.

"Selain itu, Mengenai listrik di Wilayah Ulu dan Gardu induk di Pematang Pauh pembangunannya sudah hampir 80%  dan ini sudah kita kejar ke Kementrian Pusat agar terus didorong. Sehingga nantinya akhir 2023 aliran listrik gardu induk di Ulu ini bisa selesai, " tambah Bupati. 

Mengakhiri sambutannya, Bupati ingatkan agar masyarakat dapat menjaga dan mengawasi anak anak generasi muda dari bahaya narkoba. Bupati juga menyarankan kepada masyarakat agar memanfaatkan lahan replanting yang akan dikerjasamakan dengan Danramil dan Dinas Pertanian.

Pada kegiatan yang sama, Bupati didampingi Wakil Bupati menyerahkan bantuan dana Baznas Untuk Kebutuhan Pembangunan Mesjid Al- Ikhlas sebesar Rp. 20.000.000, serta mushaf Al Qur’an, secara simbolis bantuan paket sembako kepada Kaum Dhuafa dan Anak Yatim Piatu.

Pewarta: Rahmad

Safari Ramadhan ke Pengabuan, Anwar Sadat Paparkan Keberhasilan Pembangunan


TANJAB BARAT, TIGASISI.NET - Lakukan kunjungan Safari Ramadhan ke Masjid Sabilul Huda Kelurahan Teluk Nilau, Kecamatan Pengabuan, Bupati Tanjab Barat Drs. H. Anwar Sadat M. Ag sampaikan beberapa progres pembangunan di Kecamatan Pengabuan, Senin (27/03/2023).

Bupati dalam sambutannya, sampaikan beberapa kegiatan peningkatan infrastruktur di Kecamatan Pengabuan yang meliputi lanjutan peningkatan jalan hingga ke Kecamatan Senyerang, Sanitasi, serta Bedah Rumah yang bekerjasama dengan Baznas Tangan Barat.

Lebih lanjut, Bupati berharap kegiatan Safari Ramadhan tersebut dapat menjadi wadah bagi masyarakat dalam memdapatkan informasi terkait program pembangunan Pemkab Tanjab Barat.

"Safari Ramadhan ini mudahan dapat memberikan pemandangan terhadap progres yang sudah di lakukan Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat, Baik dari segi Pemerintahan, Pambangunan, maupun lainnya," ungkapnya.

Selain itu, Bupati Drs. H. Anwar Sadat M. Ag juga berharap kegiatan safari Ramadhan ini dapat menjadi ajang dalam menjalin tali silahturahmi, baik sesama umat muslim, atau Pemerintah dengan masyarakat.

"Semoga melalui momentum pelaksanaan safari ramadhan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat ini dapat menjadi semangat baru dalam mempererat tali silaturrahmi, sekaligus menyadarkan kita semua akan pentingnya kebersamaan dan merasakan kebahagian dalam mengabdikan diri untuk masyarakat dan daerah kita tercinta agar senantiasa berada pada kondisi yang utuh dan kokoh di atas landasan keimanan dan ketaqwaan," tambahnya.

Masih pada kegiatan yang sama Bupati didampingi Wakil Bupati menyerahkan bantuan mushaf Al Qur’an, serta secara simbolis bantuan paket sembako kepada Kaum Dhuafa dan Anak Yatim Piatu serta dana Baznas Untuk Kebutuhan Pembangunan Mesjid Sabilal Huda sebesar Rp. 10.000.000,.

Kegiatan safari Ramadhan dilanjutkan dengan tausiah singkat yang disampaikan oleh KH Anwar Adabili dan Bilal Abdurrahman Sidiq, dan sholat tarawih berjamaah yang dipimpin oleh Ustad M. Arsyad M. Pd Al Hafidz.

Kegiatan Safari Ramadhan tersebut, turut dihadiri oleh Wakil Bupati, Unsur Forkopimda,Ketua Pengadilan Agama, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD,Para Kabag di Lingkup Sekretariat Daerah,Camat Pengabuan, Lurah dan para Kades, Kapolsek Pengabuan, Babinkamtibmas, Babinsa, Ketua Baznas Masyarakat serta tamu undangan lainnya.

Pewarta: Rahmad


Rabu, 29 Maret 2023

Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Batanghari Naik 12,27 Persen, Tertinggi di Provinsi Jambi



BATANGHARI, TIGASISI.NET - Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Batanghari pada tahun 2022 naik mencapai 12,27 persen, menjadikan Batanghari sebagai Kabupaten dengan pertumbuhan ekonomi tertinggi se-Provinsi Jambi.

Ini merupakan hasil dari perhitungan sistem neraca regional yang menunjukkan Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE) Kabupaten Batanghari melampaui 10 Kabupaten/Kota lainnya.

Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief mengatakan peningkatan pertumbuhan ekonomi ini merupakan salah satu dari sembilan indikator kinerja utama perubahan yang terjadi selama 2 tahun memimpin Batanghari.

Fadhil menjelaskan, pencapaian tersebut tak lepas dari sinergisitas yang terjalin baik antara Pemerintah Daerah dan DPRD Batanghari.

"Ada satu hal yang membahagiakan kita semua dan harus menjadi trending yang harus kita pertahankan, yang pertama yaitu Batanghari bisa meraih pertumbuhan ekonomi 2 digit, 12,27 persen, ini adalah hal yang sangat luar biasa," ungkap Fadhil saat menghadiri Rapat Paripurna penyampaian nota pengantar LKPJ Tahun Anggaran 2022 di Aula Rapat Gedung DPRD Batanghari, Rabu (29/03/23).

Selain itu, dikatakan Ketua Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi Jambi ini, pertumbuhan ekonomi yang meningkat juga berdampak pada Gini Rasio yang turut membaik.

Artinya, tingkat kesenjangan pendapatan masyarakat di Kabupaten Batanghari terbilang merata.

"Yang lebih membanggakan lagi bahwa Gini Rasio kita membaik, dari sebelumnya 0,31 persen jadi 0,25 persen," pungkas Fadhil.

Untuk diketahui, rapat paripurna tersebut turut di hadiri oleh Wakil Bupati Batanghari H. Bakhtiar, Ketua DPRD Batanghari Anita Yasmin, unsur Forkopimda dan tamu undangan lainnya.


Reporter: Juniko
Foto: Diskominfo Batanghari

Samsul Ridwan ke Dishub: Anggaran Sudah di Tambah Hasil Tidak Ada

JAMBI, TIGASISI.NET - Anggota DPRD Provinsi  Jambi, Samsul Riduan, menagih komitmen pejabat Dinas Perhubungan Provinsi Jambi terkait kemacetan angkutan batu bara.

"Komitmen dari Dishub itu siap mundur jika kemacetan soal angkutan batu bara masih terjadi lagi, ini disampaikan justuru sejak awal tahun dan ini sudah bulan ketiga,  Kita minta komitmen dishub aja," tegasnya.

Lebih lanjut disampaikan oleh Samsul Riduan pihaknya sudah mengabulkan permintaan Dinas Perhubungan Provinsi Jambi soal tambahan anggaran dalam APBD.

"Tentu karena komitmen dishub dan ini adalah persoalan rakyat, kami DPRD Provinsi Jambi mensuport upgrade anggaran itu, tapi nyatanya setelah kita upgrade anggaran sama saja tidak ada perubahan. Jadi secara kinerja ini sangat jauh dari harapan, kita minta komitmen yang dibanggar itu saja, laksanakan komitmen itu," pungkasnya.

Pewarta: Randi


Menyambut Bulan Suci Ramadhan, Bupati Kerinci Gelar Acara Silahturahmi Dengan Masyarakat.

KERINCI, TIGASISI.NET - Memasuki Bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah Bupati Kerinci Dr. H. Adirozal, M.Si menggelar acara dengan silaturahmi bersama adat, masyarakat dan Tamu Undangan di rumah pribadi Koto Kapeh pada Jumat (17/3/2023).

Dalam acara penyambutan bulan Romadan turut hadir para tokoh adat dan masyarakat Kerinci dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara Pemerintah Kabupaten Kerinci dengan masyarakat serta menjalin hubungan yang harmonis di bulan suci Ramadhan.

Adapun sambutan Bupati Kerinci, Dr. H. Adirozal, M.Si mengucapkan selamat menyambut bulan suci Ramadhan kepada seluruh umat Muslim di Kabupaten Kerinci. Ia juga menyampaikan pesan agar bulan suci Ramadhan ini menjadi momentum bagi seluruh masyarakat Kerinci untuk memperkuat keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

Rasa syukur Bupati Kerinci Dr.H. Adirozal, M.Si menyampaikan atas datangnya bulan suci Ramadhan. Beliau juga mengajak seluruh masyarakat Kerinci untuk menjalankan ibadah puasa dengan penuh keikhlasan dan ketulusan hati. "Semoga bulan suci Ramadhan tahun ini membawa keberkahan bagi kita semua dan semoga kita diberikan kemudahan dan kesehatan dalam menjalankan ibadah puasa dan beribadah," ungkap Bupati.

"Marilah kita sambut bulan suci Ramadhan dengan hati yang bersih dan penuh rasa syukur. Saya berharap bulan suci ini dapat membawa keberkahan dan kebaikan bagi seluruh masyarakat Kerinci," ucapnya 

Acara ini diakhiri dengan doa bersama untuk keselamatan, kesejahteraan masyarakat Kerinci dan di lanjut dengan Makan Bersama. Semoga bulan suci Ramadhan ini membawa berkah dan keberkahan bagi seluruh umat Muslim di Kabupaten Kerinci.

Pewarta: Yudi


Pimpin Upacara HUT Damkar, ini Pesan Anwar Sadat

TANJAB BARAT, TIGASISI.NET - Bupati Tanjung Jabung Barat -Drs.H.Anwar Sadat,M.Ag- pimpin upacara Peringatan HUT ke-104 Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan tahun 2024, bertempat di Halaman Kantor Bupati, Senin, 20 Maret 2023. 

Turut hadir, Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat, Ketua DPRD, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, ketua pengadilan negeri dan agama Kuala Tungkal, Sekretaris Daerah, Staf Ahli, Asisten,  Kepala OPD, dan Kepala Bagian dilingkup Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Adapun tema pada HUT Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan tahun ini yaitu, Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan tangguh, Rakyat Tumbuh, Indonesia Maju. 

Saat bacakan sambutan Menteri dalam Negeri, Bupati Tanjung Jabung Barat mengatakan, Peringatan HUT ke-140 Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan tahun ini membawa pesan kepada seluruh elemen bangsa Indonesia untuk tetap menggalang solidaritas, Jiwa Patriot serta memperkuat pengabdian aparatur Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan di seluruh Indonesia, sehingga mampu melahirkan pemadam kebakaran dan penyelamatan yang tangguh. 

Ditambahkannya, sebagai perangkat daerah yang menjadi barisan terdepan dalam memberikan perlindungan kepada masyarakat khusunya dalam kondisi darurat, pemadam kebakaran telah menunjukan dedikasi yang luar biasa, berkomitmen penuh dalam memberikan layanan kedaruratan bagi seluruh komponen Warga Negara.

Pewarta: Rahmad


Bupati Tanjab Barat Koordinasikan Permasalahan istrik Wilayah Ulu di Kantor PLN UP3 Jambi

TANJAB BARAT, TIGASISI.NET - Listrik di beberapa desa wilayah ulu kabupaten Tanjungjabung Barat provinsi Jambi dikeluhkan masyarakat masih sering padam. Hal ini ditanggapi langsung Bupati Tanjab Barat H. Anwar Sadat (16/03/23).

Disampaikan Bupati dirinya tidak tinggal diam dan telah mengunjungi langsung kantor PLN UP3 Jambi untuk mengatasi permasalahan listrik di Tanjab Barat, khususnya di wilayah ulu. 

"Beberapa waktu lalu kami sudah mengunjungi kantor PLN UP3 Jambi untuk segera memberi kejelasan peresmian Gardu Induk (GI) Sutet di Parit 4 Sungai Saren. Karena dengan beroperasinya GI tersebut, otomatis permasalahan listrik di wilayah ulu teratasi," terang Bupati.

Dalam pertemuan tersebut Bupati H. Anwar Sadat juga meminta PLN segera menganggarkan pemasangan listrik untuk 2.904 KK di Tanjab Barat yang masih belum teraliri listrik.

"Rasio elektrifikasi kabupaten Tanjab Barat sudah lebih dari 95%, kami juga baru melakukan pendataan dengan kepala desa yang terkompilasi sekitar 2.904 KK dalam wilayah Tanjab Barat belum teraliri listrik, ini yang kita minta PLN segera anggarkan agar tidak ada lagi yang tidak menikmati listrik di Tanjab Barat," tambahnya. 

Terkait frekuensi kebakaran yang relatif tinggi di Tanjab Barat dikhawatirkan akibat konsleting listrik karena jaringan instalasi listrik yang sudah tua, H. Anwar Sadat juga minta PLN segera menggantinya. 

"Kami minta PLN segera menjadwalkan pengecekan dan penggantian jaringan instalasi listrik masyarakat tersebut," pungkasnya.

Pewarta: Rahmad


Wabub Hairan Buka Musrenbang RKPD Tanjab Barat


JAMBI, TIGASISI.NET - Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat -H.Hairan,SH membuka  kegiatan  Musyawarah Perencana Lembagunan (Musrenbang) RKPD tahun 2024, bertempat di balai pertemuan kantor bupati, rabu, 15 maret 2023.

Turut hadir,  sekda Tanjung Jabung Barat, Tim Asistensi RKPD, kepala OPD, Forkopimda,  para camat dan perangkat desa sekabupaten Tanjung Jabung Barat.

Kepala Bapeda -Dr.Katamso,SA,SE.ME- dalam laporannya memaparkan, tujuan dari musrenbang ini sebagai langkah penyempurnaan RKPD Tanjung Jabung Barat tahun 2024.

dikesempatan yang sama, Wakil bupati Tanjab Barat dalam sambutannya mengatakan,  melalui musyawarah rencana pembangunan ini diharapkan mendapatkan hasil yang baik dalam pembagunan 2024 mendatang. 

Selain itu juga,  pemerintah telah berupaya semaksimal  mungkin melaksanakan pembagunan secara merata untuk itu pada musrenbang 2024 ini hendaklah berskala prioritas sehingga hasilnya dapat langsung bersentuhan dengan masyarakat.

Ditambahkannya, dalam dua tahun terkahir pemkab tanjab barat terus bersinergi dengan dua kabupaten tetangga dalam pembaguanan dan upaya terwujudnya konektifitas ditiga kabupaten yaitu, Tanjab Barat, Tanjab Timur dan kabupaten Indra Gir hilir, dengan harapan dapat terbukanya akses ekonomi sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Adapaun standar prioritas yang telah terinventarisir saat ini yang pertama ketersediaan infrastruktur dasar seperti jalan,jembatan, air, listrik dan sanitasi kebersihan, Kedua,  angka kemiskinan yang saat ini masih teegolong tinggi, ketiga kualitas SDM yang masih rendah, keempat menurunnya hasil produksi padi dalam kurun waktu lima tahun terahir yaitu 53 ton ditahun 2018 turun menjadi 16 ton ditahun 2022,  dan kelima, pelaksanaan pemilu serentak tahun 2024.

Dalam upaya peningkatan kualitas jalan nasional yaitu parit Gompong kuala Tungkal, pemkab juga telah berkoordinasi dengan BPJN provinsi jambi dan pemerintah pusat sehingga kedepan keluhan masyarakat akan kondisi jalan nasional ini dapat teratasi.

Pewarta: Rahmad


Selasa, 28 Maret 2023

Sahur On The Road Dilarang, Begini Alasan Kapolres Batanghari




BATANGHARI, TIGASISI.NET - Kapolres Batanghari, Ajun Komisaris Besar Polisi Bambang Purwanto SIK melarang adanya aktivitas Sahur On The Road (SOTR) selama bulan ramadhan tahun ini.

Menurutnya, kegiatan tersebut akan memicu adanya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Batanghari.

"Sesuai arahan dan himbauan dari Bapak Kapolda Jambi tidak ada kegiatan sahur On The Road. Kami ulangi lagi tidak ada sahur On The Road," tegas Kapolres Bambang, saat di konfirmasi di ruang kerjanya, Selasa (28/03/23).

Alumnus Akademi Kepolisian (Akpol) Semarang 2003 itu menilai, SOTR ini kerap dimanfaatkan oknum - oknum tertentu untuk berbuat kriminal.

Ia meminta mulai dari tingkat Polres hingga Polsek untuk memonitoring agar tidak ada masyarakat yang menggelar SOTR.

"Kami juga akan meningkatkan patroli, setiap malam kita bentuk suatu tim untuk pengaman disaat sholat tarawih dan juga saat sahur. Apalagi di Polsek, mereka tentunya lebih tau mana daerah-daerah yang rawan itu," imbuhnya.

Tak hanya itu, perwira dua melati di pundak ini menghimbau seluruh orangtua untuk lebih meningkatkan peran pengawasannya terhadap anak, terutama setelah sholat tarawih.

"Kami berharap kepada orangtua kalau sekitar pukul 22:00 WIB atau setelah sholat tarawih anaknya belum pulang juga ya dicarilah, jangan di biarkan saja. Takutnya nanti diajak temannya nongkrong dan akhirnya berkelahi atau yang lainnya," pungkas Bambang.


Reporter: Juniko

© Copyright 2019 Tigasisi.net | AKTUAL & FAKTUAL | All Right Reserved