Berita Terbaru

Selasa, 07 Februari 2023

60 Ribu Bibit Sawit yang Disalurkan Pemkab Batanghari Tidak Diberi Secara Gratis




BATANGHARI, TIGASISI.NET - Kepala Bidang Perkebunan pada Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Batanghari, Irwan mengatakan bantuan bibit sawit yang akan disalurkan pihaknya nanti bukan diberi secara cuma-cuma melainkan bibit sawit bersubsidi.

Hal ini disampaikan Irwan dikarenakan banyaknya permohonan yang diajukan masyarakat yang mengira bibit tersebut diberikan pemerintah secara gratis.

"Iya pada tahun 2023 ini kita salurkan 60 ribu batang bibit sawit. Sesuai peraturan Bupati bibit itu ditebus oleh masyarakat sebesar Rp 20 ribu perbatang, dari harga normal sebesar Rp45 ribu, artinya pemerintah memberi subsidi senilai Rp25 ribu," kata Irwan ketika dikonfirmasi, Selasa (07/02/23).

Adapun jenis bibit tersebut kata Irwan yakni PPKS, dan Topas. Bibit ini berusia 10-12 bulan dan sudah siap tanam.

"Bibit ini sudah ada di balai pembibitan, nanti akan mulai disalurkan di bulan September dan November," imbuhnya.

Lelaki yang akrab disapa Bang Wando ini menjelaskan, untuk menerima bibit subsidi tersebut masyarakat harus memenuhi syarat yang sudah ditetapkan oleh pihak dinas.

Katanya, bibit ini bisa diterima melalui permohonan yang diajukan dari kelompok tani dan juga perorangan.

"Syaratnya fotocopy KTP, surat permohonan bantuan bibit subsidi yang diketahui oleh Kades, surat legalitas tanah atau lahan yang terdiri dari fotocopy sertifikat dan atau fotocopy sporadik," jelasnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, uang hasil tebusan bibit dari masyarakat akan masuk ke kas daerah dan kembali dipakai untuk bantuan bibit subsidi pada tahap berikutnya.

"Iya uangnya masuk ke Kasda, artinya program ini bakal berjalan terus secara berkelanjutan," pungkasnya.

Reporter: Juniko

Selasa, 31 Januari 2023

Bahas Pembangunan, Fadhil Arief Undang Forum RT se-Batanghari





BATANGHARI, TIGASISI.NET - Dalam rangka percepatan pembangunan di Batanghari, Bupati Fadhil Arief mengundang seluruh Ketua RT se-Kabupaten Batanghari.

Fadhil meminta para RT ini bisa menyalurkan aspirasinya dalam proses pembangunan secara tepat sasaran.

Menurut orang nomor wahid di Batanghari ini, cara tersebut diyakini ampuh dalam membantu pemerintah untuk pembangunan prioritas di setiap kecamatan hingga desa.

"Karena anggaran kita ini terbatas, tidak bisa kita bangun sekaligus semuanya. Jadi RT ini saya rasa salah satu solusi bagi kita pemerintah untuk membangun yang memang betul - betul menjadi kebutuhan mendesak bagi masyarakat," kat Fadhil.

Fadhil mengimbuhkan, cara ini juga turut membantu peran pemerintah dalam mengatasi persoalan yang ada di setiap desa di Kabupaten Batanghari.

"Tidak hanya soal pembangunan saja, entah itu masalah kesehatan, pendidikan atau yang lainnya bisa disampaikan," pungkas Fadhil.

Jelang Porprov 2023, Fadhil: Atletnya Harus Orang Batanghari Asli






BATANGHARI, TIGASISI.NET - Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief menginginkan atlet yang akan berkompetisi pada Porprov bulan Juli mendatang merupakan asli orang Batanghari.

"Saya minta tetap dengan skema kita, bagaimana atlet - atlet yang dikirim itu ya atletnya orang Batanghari," pinta Fadhil.

Ketua Asprov PSSI Jambi ini menegaskan, anggaran yang bersumber dari APBD pemerintah Batanghari harus dirasakan oleh masyarakat Batanghari itu sendiri.

"Karena uangnya dari APBD, jadi APBD Batanghari itu adalah uang rakyat Batanghari yang harus dirasakan manfaatnya juga harus dari masyarakat Batanghari," jelasnya.

Kata Fadhil, walaupun dalam pergelaran porprov nantinya dibolehkan membawa pemain luar, dirinya tetap kekeh dengan pendiriannya.

"Mau kalah mau menang terserah, yang jelas pemainnya harus asli Batanghari," ucapnya lagi.

"Dibina terus atlet kita, olahraga itu pada dasarnya tidak ada yang instant," sambung suami tercinta dari Zulva Fadhil ini.

Pengurus KONI Batanghari Resmi Dilantik, Fadhil: Jangan Terlena dengan Masa Lalu





BATANGHARI, TIGASISI.NET - Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief meminta kepada pengurus KONI tidak terlena dengan kinerja yang di lakukan oleh pengurus-pengurus sebelumnya.

"Orang yang sering melihat masalalu akan lupa dengan tujuannya di masa depan, saya sering analogikan hal ini ke sebuah mobil. Kalau terlalu sering liat spion nabrak dia, liat spion itu sekali-sekali saja," kata Fadhil Arief.

Mantan Sekda Muaro Jambi ini juga meminta kepada pengurus KONI tidak hanya bergantung kepada anggaran yang disupport oleh pemerintah.

Dia berharap, KONI Batanghari kompak dan tidak saling menyalahkan antar pengurus cabor lainnya.

"Ini tantangan bagi kita, bagaimana cabor-cabor bisa sinergi dengan pengurus KONI dan menyusun rencana besarnya bersama cabor," pintanya.

Pesan Fadhil Arief untuk Ketua Koni Batanghari




BATANGHARI, TIGASISI.NET - Usai pelantikan 42 pengurus KONI, Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief titip pesan menarik.

Fadhil mengatakan, seluruh jajaran pengurus harus tahan banting terhadap cercaan para suporter di setiap cabang olahraga.

Tak tanggung - tanggung, Fadhil menyebutkan geliat suporter olahraga di Batanghari bak suporter di liga inggris.

"Satu hal yang kita tangkap di Batanghari khususnya untuk suporter kita, olahraga apapun gampang memuji gampang mencaci. Kalau berprestasi akan di puji-puji oleh suporter, tapi kalau kalah akan di caci, seperti suporter liga inggris," kata Fadhil.

"Yang di caci mulai dari pemain, pelatih, hingga pengurusnya. Jadi Tandri dan kawan - kawan harus tahan dengan karakter suporter kita," sambungnya.

Fadhil berharap, jajaran pengurus KONI Batanghari bergerak cepat dalam memajukan dunia olahraga di Bumi Serentak Bak Regam.

"Semoga KONI ini kerjanya lebih efektif dan menggunakan anggaran dengan efisien karena kita tahu pasti terbatas anggarannya," ujar Ketua Asprov PSSI Jambi ini.

Reporter: Juniko

Minggu, 22 Januari 2023

Bupati Batanghari Usulkan Pelebaran Jalan Tembesi - Muarabulian




BATANGHARI, TIGASISI.NET - Kunjungan Kerja 10 anggota DPR RI Komisi V menjadi momen menarik bagi Bupati Batanghari untuk menyampaikan aspirasi masyarakatnya.

Salah satunya Fadhil meminta agar anggota DPR RI mempertimbangkan pelebaran ruas jalan Muarabulian - Tembesi untuk dibahas bersama Kementerian PUPR.

Fadhil menilai, pelebaran jalan tersebut mampu mengurai kemacetan akibat angkutan batu bara yang ada di Batanghari.

"Kami mohon disini ada juga Kepala Balai dari Kementerian PUPR, sebelum kita punya solusi terbaik perlulah jalan ini dibenahi terlebih dahulu," ucap Fadhil Arief.

Kata Fadhil, ruas jalan tersebut menjadi kendala utama kemacetan dikarenakan titik pertemuan antar lintas Kabupaten/Kota.

"Semua yang dari Kerinci, Sarolangun, Merangin, Bangko, Padang, Bungo, Tebo kalau mau ke Jambi pasti melewati jalan ini," tegasnya.

Untuk diketahui, kunjungan kerja DPR RI ke Batanghari ini bertujuan untuk meninjau lokasi jalan nasional yang sering macet akibat batu bara.

Kunker ini juga di hadiri oleh Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani, dan sejumlah OPD terkait pemerintahan Provinsi Jambi.

Reporter: Juniko

Jumat, 20 Januari 2023

Fadhil Arief Bantah Batu Bara Tak Punya Manfaat




BATANGHARI, TIGASISI.NET - Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief membantah pendapat Anggota DPR RI, Sudewo yang menyebutkan tambang batubara tak memberi manfaat apa-apa bagi perekonomian masyarakat.

Hal tersebut diungkapkan Fadhil saat menggelar audiensi bersama 10 anggota DPR RI Komisi V saat Kunker mengenai polemik batu bara ke Batanghari, Kamis (19/01/23).

Sebelumnya Sudewo meminta kepada pemerintah daerah untuk menutup tambang batu bara apabila tak berkontribusi banyak bagi Provinsi Jambi, khususnya Kabupaten Batanghari.

"Saya meminta pemerintah provinsi Jambi dan Kabupaten yang dilewati oleh angkutan batu bara mengkaji keberadaan tambang ini, kalau tidak memberi manfaat untuk provinsi jambi ya ditutup saja, karena belum tentu juga keberadaan tambang ini memberi kontribusi signifikan bagi  perekonomian nasional," jelas dewan dari Fraksi Partai Gerindra ini.

Menyikapi pernyataan itu, Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief tak menampik bahwa hadirnya tambang batu bara ini cukup memberi manfaat bagi masyarakat.

"Kalau manfaatnya sudah pasti ada pak, hanya saja kami belum mengkaji seberapa besar manfaat dan mudharatnya dengan adanya batu bara ini," papar Fadhil Arief.

Reporter: Juniko

Rabu, 18 Januari 2023

Masyarakat Batanghari Pinta Program Bupati yang Satu ini Segera Dijalankan




BATANGHARI, TIGASISI.NET - Masyarakat Kabupaten Batanghari menagih salah satu janji kampanye Bupati dan Wakil Bupati pasca pilkada lalu segera terealisasi pada tahun ini.

Diantaranya, dari 36 program unggulan yang dijanjikan, masyarakat meminta agar program nomor 4 cepat dijalankan karena dianggap sangat penting dan mendesak.

Adapun program tersebut berbunyi "Pelayanan Keliling Desa/Kelurahan untuk Pembuatan Administrasi Kependudukan Secara Gratis (AKTE, KIA, KTP dan KK).

Warga Desa Simpang Kubu Kandang, Kecamatan Pemayung ini contohnya, ia berujar kerap bolak balik ke Dinas Dukcapil Batanghari hanya untuk mengurus pembuatan KTP.

Tapi hingga saat ini KTP tersebut belum juga selesai dibuat oleh pihak dinas terkait.

"Sudah 3 kali aku kesini bang, kato orang yang jago tu blanko habis," ucapnya dengan logat daerah kepada wartawan media ini, Rabu (18/01/23).

"Katonyo ado program Pak Fadhil ini tentang pembuatan KTP masuk ke desa-desa, cepatlah dijalani pak, capek kami ke kantor ko terus mano mobil batubara banyak dijalan," cetusnya.

Reporter: Juniko

© Copyright 2019 Tigasisi.net | AKTUAL & FAKTUAL | All Right Reserved