Kamis, 12 Januari 2023

Kawasan Tahura Belum Teraliri Listrik, Ini Kata Kadis Lingkungan Hidup

Kawasan Tahura Belum Teraliri Listrik, Ini Kata Kadis Lingkungan Hidup




BATANGHARI, TIGASISI.NET - Kawasan Dusun Senami hingga masuk ke Taman Hutan Raya (Tahura) sampai saat ini belum tersentuh listrik.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (LH) Batanghari, Zamzami menyebutkan hal ini cukup menjadi PR besar bagi pemerintah dalam memaksimalkan ekowisata hotel kemah-kemah yang ada di kawasan tahura.

Bahkan disebutkan Zamzami, Bupati Fadhil Arief sudah beberapa kali melayangkan surat permohonan kepada pihak PLN di Palembang untuk pemasangan listrik ini.

"Pak Bupati sudah berusaha semaksimal mungkin dan juga sudah berkomunikasi dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), ini tergantung persetujuan PLN nya lagi," kata Zamzami, Rabu (11/01/23).

Diketahui, masyarakat yang tinggal di Dusun Senami Desa Jebak sudah lama meminta agar Pemerintah Batanghari dapat mengaliri listrik ke daerah mereka.

Hingga kini masyarakat disana masih bergantung dari pembangkit listrik tenaga solar (Genset).

Sementara itu, untuk komplek hotel kemah-kemah disebutkan Zamzami sejauh ini sudah menggunakan listrik tenaga surya.

"Kita juga butuh listrik ini sebagai penunjang ekowisata, kalau ada listrik kan lebih memudahkan. Masyarakat yang tinggal di sana juga ikut terbantu karena mereka selama ini pakai genset, genset ini kan biaya tinggi," ucapnya.


Reporter: Juniko

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Tigasisi.net | AKTUAL & FAKTUAL | All Right Reserved