Berita Terbaru

Selasa, 29 Agustus 2023

M Jaafar Pimpin Paripurna Jawaban Pemerintah Daerah



BATANGHARI, TIGASISI.NET - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Batanghari gelar rapat paripurna dalam rangka jawaban pemerintah atas pemandangan umum fraksi-fraksi DPRD terhadap nota pengantar 3 rancangan peraturan daerah (Ranperda) usulan pemerintah dan jawaban DPRD terhadap pemandangan umum pemerintah atas nota pengantar 2 (ranperda) inisiatif DPRD Tahun Anggaran 2023, Selasa (29/8/2023).

Paripurna tersebut digelar di ruang utama Gedung DPRD Batanghari, dipimpin Wakil Ketua DPRD M. Jaafar didampingi oleh Wakil Bupati (Wabup) Batanghari Bakhtiar dan Sekretaris DPRD M. Ali, dihadiri unsur Forkopimda, OPD, Camat, Kades dan Lurah dalam Kabupaten Batanghari.

Menyampaikan jawaban pemerintah, Wabup Bakhtiar mengatakan bahwa pihak pemerintah mengapresiasi setinggi-tingginya kepada para anggota DPRD Batanghari yang telah berinisiasi menyampaikan pemandangan dua Ranperda usulan DPRD tentang hak keuangan administrasi pimpinan dan anggota DPRD serta Ranperda tentang kepemudaan.

“Selanjutnya terkait pemandangan umum yang disampaikan oleh para fraksi, seperti fraksi partai Golkar terhadap orang Perda penyelenggaraan perumahan dan pemukiman. Dalam hal ini pihaknya menyampaikan terima kasih atas saran dan masukannya, tentunya kami berharap nantinya kerjasama antara pemerintah dan DPRD dalam hal ini tetap RTRW menjadi sebuah pedoman,” ungkap Bakhtiar.

Sementara itu, Ketua Bapemperda M. Zaki menyampaikan dari Ranperda inisiatif dewan tersebut salah satunya Ranperda kepemudaan itu bertujuan agar pemerintah daerah mendukung.

“Ini bertujuan agar pemerintah daerah mendukung serta mampu membantu pengembangan potensi yang dimiliki oleh para pemuda di Batanghari, terutama dalam penyediaan sarana dan prasarana,” ungkapnya.

Senin, 28 Agustus 2023

Rokim Optimis Mampu Kurangi Korupsi di Batanghari





BATANGHARI, TIGASISI.NET - Inspektur pada Inspektorat Kabupaten Batanghari, Muhammad Rokim optimis pihaknya mampu mencegah serta mengurangi praktik korupsi di wilayah itu.

Katanya, inspektorat sudah melakukan berbagai strategi agar praktik korupsi berkurang di daerah pimpinan Bupati Muhammad Fadhil Arief itu.

"Diantaranya kami saat ini tengah melakukan pemantapan Indeks Perilaku Anti Korupsi (IPAK)," kata Rokim.

Pemerintah Batanghari menurutnya sudah melakukan upaya pencegahan korupsi sektor pelayanan publik dengan tujuan untuk meningkatkan perilaku anti korupsi di masyarakat dan mengurangi penyuapan dari masyarakat. Upaya yang dilakukan dengan menetapkan regulasi terkait pelayanan publik.

"Pencegahan korupsi pelayanan publik diarahkan pada perbaikan sistem dan tata kelola pelayanan publik dengan mengacu pada prinsip good governance dan perlu keterlibatan seluruh pihak untuk mengeliminasi perilaku korupsi terutama pada pelayanan publik," jelasnya.

Dugaan Pungli di Dinas PDK dan BKPSDM, Irbansus: Kita Panggil





BATANGHARI, TIGASISI.NET - Inspektorat Kabupaten Batanghari akan memanggil sejumlah nama yang terseret dalam dugaan pungli pada dinas PDK dan BKPSDM daerah tersebut.

Dugaan pungli ini terkuak setelah beberapa orang guru pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) buka suara soal pungutan liar (Pungli) yang dialami saat pengambilan SK PPPK.

Irbansus pada Inspektorat Batanghari, Muhammad Fathan membenarkan perihal itu. Katanya, pihak yang bersangkutan akan segera dipanggil dalam waktu dekat ini.

"Iya, akan kita panggil nanti," ujar Fathan singkat.

Fathan menjelaskan, pemanggilan itu bertujuan untuk menghimpun informasi tentang dugaan pungli tersebut.

"Kita mau tau dulu kebenaran tentang pungutan itu, kalau itu memang benar ya tetap akan kita tindaklanjuti sesuai aturan yang berlaku," ungkapnya.

Fathan berpendapat, jika perkara ini memenuhi unsur tindak pidana dan terbukti melawan hukum maka kerugian yang ditimbulkan harus dikembalikan atau dipulihkan. 

"Konsekuensinya harus di pulihkan, berapapun jumlahnya,” tuturnya.

“Pengumpulan biaya tanpa adanya aturan yang mengatur itu kategori pungli, entah itu ada kesepakatan, ada perintah dari atasan kalau tidak ada dasar hukumnya atau aturan yang mengatur jangan coba-coba lakukan,” tegas Fathan.

Tim Saber Pungli Sasar Kecamatan Bathin XXIV, ini Tujuannya





BATANGHARI, TIGASISI.NET - Tim saber pungli Kabupaten Batanghari kali ini menyasar ke Kecamatan Bathin XXIV, daerah penghasil batubara itu menjadi pilihan dari satgas pungli tersebut.

Bhabinkamtibmas Polsek Bathin XXIV, Aipda Yudhi H Hasibuan mengatakan, kunjungan tim satgas pungli ke Kecamatan Bathin XXIV yakni untuk mensosialisasikan pemahaman masyarakat tentang ancaman hukuman bagi pelaku pungli.

"Iya kami menyampaikan bahwa setiap warga itu berhak bertanggung jawab untuk menolak dan melaporkan praktik pungli. Keamanan dan ketertiban masyarakat sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua warga," jelas Yudhi, Senin (28/8/23).

Tak hanya itu, Yudhi juga mengajak masyarakat untuk terbuka soal pelayanan publik. "Penting untuk terus melakukan edukasi dan peningkatan kesadaran kepada masyarakat mengenai pungli dan dampak negatifnya kemudian juga menciptakan budaya transparansi dalam pelayanan publik," paparnya.

Satgas Saber Pungli Kembali Gelar Sosialisasi di Kecamatan Pemayung





BATANGHARI, TIGASISI.NET - Satuan tugas (Satgas) sapu bersih pungutan liar (Saber Pungli) kembali menyambangi salah satu kecamatan yang ada di Batanghari.

Salah satunya Kecamatan Pemayung, tepatnya di Desa Simpang Kubu Kandang. Giat ini dilakukan dalam rangka mensosialisasikan ke masyarakat tentang bahaya dan ancaman bagi pelaku pungli.

"Disini saya menyampaikan kalau warga itu memiliki tanggung jawab untuk menolak dan melaporkan praktik pungli. Kemudian saling mendukung dan berkomitmen untuk menolak praktik pungli," ucap Bhabinkamtibmas, Polsek Pemayung Bripka Saut Op Siringo Ringo, Senin (28/8/23).

Selain itu, kata Saut, ia juga banyak memberi pemahaman hukum serta edukasi kepada masyarakat bagi para pelaku pungli.

"Kita terus melakukan edukasi dan peningkatan kesadaran kepada masyarakat mengenai pungli dan dampak negatifnya, lalu memberi pengetahuan ke masyarakat tentang pentingnya untuk menciptakan budaya transparansi dalam pelayanan publik," papar Saut.

Jumat, 25 Agustus 2023

Adu Mekanik Honda Kembali Digelar, Siapa Pemenangnya?


JAKARTA, TIGASISI.NET  – PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menggelar Astra Honda Motor Technical Skill Contest (AHM-TSC), kompetisi teknik sepeda motor Honda bagi para teknisi dan service advisor. 

Kegiatan yang diselenggarakan oleh AHM dan jaringannya ini berangkat dari semangat memberikan kepuasan pelanggan saat melakukan perawatan sepeda motor mereka di jaringan bengkel AHASS.

Rangkaian AHM-TSC 2023 sudah diselenggarakan sejak Maret 2023 dengan melibatkan 10.500-an teknisi dan 2.800-an service advisor dari 3.700-an AHASS di seluruh Indonesia. Proses seleksi AHASS & regional melibatkan seluruh main dealer Honda, lalu terpilih 18 teknisi dan 18 service advisor terbaik untuk dilombakan pada babak final di Astra Honda Safety Riding & Training Center (AHSRTC), 23 Agustus 2023.

Agenda rutin tahunan ini sempat vakum selama tiga tahun karena pandemi, dan terakhir kali diselenggarakan pada 2019 silam. Tahun ini, para teknisi dan service advisor kembali diuji kemampuannya, menyesuaikan dengan perkembangan teknologi sepeda motor Honda yang semakin advance dan canggih.

Kalibrasi pengujian untuk teknisi meliputi uji teori, analisa masalah, praktik penggunaan peralatan bengkel, proses pengukuran, bongkar pasang, dan penanganan masalah pada sepeda motor. Sedangkan service advisor diuji dalam hal teori, teknik dan praktik dalam bentuk studi kasus atau role play yang telah ditetapkan serta sisi praktik melayani konsumen.

General Manager Technical Service Division AHM V.H. Kunsala Krishna mengatakan, kompetisi ini merupakan salah satu agenda yang selalu diadakan untuk mengukur dan menguji kesiapan para teknisi maupun service advisor dalam melayani konsumen Honda. Selain itu, pemenang pada kompetisi ini juga akan mendapatkan kesempatan untuk bersaing di level lebih tinggi.

”Tujuan besar kami menyelenggarakan AHM-TSC agar dapat mengukur dan mengalibrasi kemampuan keterampilan serta kompetensi para teknisi maupun service advisor sebagai garda terdepan dalam melakukan pelayanan terhadap konsumen. Adanya kesempatan untuk mengikuti tahapan kualifikasi calon peserta Asia Oceania Technician Skill Contest 2024 di Filipina, kami bertekad kompetisi teknisi Honda Indonesia juga berkualitas tinggi sejajar dengan teknisi Honda negara lain,” kata Krishna.

Setelah melewati rangkaian pengujian, Waspada Binsar H Sinaga perwakilan PT Tunas Dwipa Matra, Provinsi Lampung, dinobatkan sebagai juara kategori teknisi. Pemenang kedua dan ketiga diraih oleh Arif Prasetyo dan Jusuf Dyan Saputra, keduanya perwakilan dari PT Mitra Pinasthika Mulia, main dealer Honda di wilayah Jawa Timur-NTT. Sedangkan kategori service advisor, pemenang pertama disabet Farid Haryono dari Astra Motor Jawa Tengah, disusul Syahrul Mubarak dari Astra Motor Sulawesi Selatan, main dealer Honda wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Ambon, serta juara ketiga disematkan kepada Rahmat Aris Sidik dari PT Tunas Dwipa Matra Provinsi Lampung.

Teknisi dan service advisor AHASS terbaik yang meraih peringkat satu dalam AHM-TSC ini mendapatkan apresiasi berupa satu unit motor Honda Vario 160. Selain itu, pemenang kategori teknisi berkesempatan mengikuti tahapan kualifikasi mewakili Indonesia di tingkat internasional, yakni Asia Oceania Skill contest di Filipina.

Pemenang AH-TSC 2023 Kategori Teknisi:
1. Waspada Binsar H Sinaga - PT Tunas Dwipa Matra, Provinsi Lampung
2. Arif Prasetyo - PT Mitra Pinasthika Mulia
3. Jusuf Dyan Saputra - PT Mitra Pinasthika Mulia

Pemenang AH-TSC 2023 Kategori Service Advisor:
1. Farid Haryono - Astra Motor Jawa Tengah
2. Syahrul Mubarak - Astra Motor Sulawesi Selatan
3. Rahmat Aris Sidik - PT Tunas Dwipa Matra

Tak Sekedar Cuap-cuap, ini Gebrakan Pemkot Jambi Cegah Stunting Sejak Dini


JAMBI, TIGASISI.NET - Pemerintah Kota Jambi kembali melaksanakan kegiatan "Aksi Bergizi di Sekolah", yang  bertempat di SMP Islam Terpadu Nurul Ilmi 2, Kelurahan Simpang Rimbo Alam Barajo, pada Kamis pagi (24/8/2023). 

Menyasar kepada 300 pelajar remaja putri, kegiatan tersebut diisi dengan senam bersama, sarapan bersama dengan menu gizi seimbang, pemeriksaan Hb dan pemberian tablet tambah darah (Fe) kepada pelajar SMA dan SMP putri yang berada di wilayah kerja Puskesmas Kenali Besar Kecamatan Alam Barajo.

Intervensi spesifik dalam upaya mencegah dan mengatasi stunting atau tengkes di Kota Jambi itu, bertujuan untuk membudayakan perilaku hidup sehat kepada remaja putri di Kota Jambi, yaitu sarapan sehat, aktifitas fisik, dan minum tablet tambah darah, serta mendeteksi dini anemia pada siswi, sehingga dapat meningkatkan upaya pencegahan stunting di Kota Jambi.

Wakil Wali Kota Jambi Dr. dr. H. Maulana, MKM, yang juga sebagai Ketua Tim Percepatan Penanggulangan Stunting (TPPS) Kota Jambi, jelaskan bahwa intervensi spesifik dengan pemberian tablet tambah darah (Fe) pada remaja putri yang ada disekolah perlu dilakukan sebagai langkah preventif dan deteksi dini terhadap potensi terjadinya stunting pada remaja putri.

"Remaja putri wajib diberi edukasi sedari dini akan pentingnya pola hidup sehat serta kecukupan nutrisi penting, seperti protein bagi kesehatan dan masa depan mereka. Tablet penambah darah berfungsi mencegah anemia karena anak remaja sudah mulai menstruasi. Jika anemia ini bisa kita hilangkan, maka jika nanti adik-adik putri ini menikah dan hamil dalam kondisi HB yang cukup, akan terhindar dari pendarahan dan stunting," jelas Wawako Maulana.

Lebih lanjut, Maulana jelaskan bahwa semua rangkaian kegiatan "Aksi Bergizi di Sekolah" merupakan langkah kongrit Pemerintah Kota Jambi yang melibatkan remaja dan stakeholder lainnya, untuk menekan angka stunting di Kota Jambi dan mencetak generasi berkualitas-berprestasi.

"Kita terus mengajak semua remaja putri di Kota Jambi untuk peduli akan kesehatan sejak dini dan permasalahan stunting didalamnya sebagai dampak berganda jika tidak bisa kita atasi sedari dini. Ini berkaitan erat dengan kualitas sumber daya manusia di masa yang akan datang. Generasi sehat, tentunya akan berprestasi, berakhlak baik dan memiliki masa depan gemilang," ujarnya.

Pemerintah Kota Jambi melalui Dinas Kesehatan Kota Jambi bersama UPTD Puskesmas yang ada diseluruh wilayah Kota Jambi, secara rutin setiap pekannya akan memberikan satu tablet tambah darah kepada remaja putri dan pemeriksaan kadar haemoglobin darah dalam kampanye kegiatan "Aksi Bergizi di Sekolah".

Langkah tersebut merupakan bagian dari komitmen penurunan dan pencegahan angka stunting yang secara  masif dilakukan oleh jajaran Pemerintah Kota Jambi. Selain pemberian tablet tambah darah (Fe), pemeriksaan Hb, serta pemberian makan tambahan telur pada remaja putri di sekolah--sekolah yang ada di Kota Jambi, kegiatan lintas program berupa Posbindu Institusi, program "Bapak Asuh" TNI dan masyarakat, dengan memberikan dua telur sehari selama enam bulan, intervensi penataan gizi, pemberian makanan tambahan, penyediaan jaminan kesehatan melalui program Jambi Bugar, dan program bedah rumah pada tahun 2023, pemberian makanan tambahan bagi ibu hamil dan balita, pemantauan tumbuh kembang dan gizi balita, program mendorong pemberian ASI Eksklusif bagi bayi, dan pemberian makanan pendamping asi (MPASI) juga massif dilakukan untuk pengentasan masalah stunting.

Sedangkan untuk intervensi gizi tidak langsung (sensitif), dilaksakan kegiatan pendampingan bagi calon pengantin dan keluarga berisiko stunting, akses air minum dan rumah layak huni, akses sanitasi layak melalui pembangunan dan penataan IPAL sewerage system, bantuan sosial, kesehatan, dan pendidikan, serta 100% bebas buang air besar sembarangan (ODF).

Pewarta: Rize


Selewengkan BBM Bersubsisi, 11 SPBU di Jambi Kena Sanksi, Paling Banyak di Bungo


JAMBI, TIGASISI.NET - PT. Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel terus berupaya memastikan penyaluran Bahan Bakar Minyak (BBM) Bersubsidi secara tepat sasaran dan sesuai dengan Peruntukannya. 

Pertamina tidak segan memberikan sanksi apabila menemukan SPBU yang melakukan kecurangan dalam bentuk apapun termasuk yang terkait penyaluran BBM bersubsidi.

Area Manager Communication, Relation & CSR Sumbagsel, Tjahyo Nikho Indrawan menjelaskan Pertamina Patra Niaga mengawal ketat penyaluran dan penjualan BBM Bersubsidi agar tepat sasaran.

"Pertamina dengan tegas telah menginstruksikan kepada seluruh lembaga penyalur untuk menjalankan penyaluran BBM Bersubsidi sesuai dengan regulasi yang berlaku. Apabila terdapat indikasi unsur pidana penyalahgunaan BBM subsidi maka tindakan tersebut akan diproses sesuai ketentuan hukum yang berlaku," tegas Nikho.

"Kami memberikan sanksi tegas terhadap lembaga penyalur yang terbukti menjual BBM bersubsidi tidak sesuai aturan, yaitu berupa skorsing pemberhentian penyaluran BBM bersubsidi selama 30 hari," imbuhnya.

Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel berkolaborasi Dengan Aparat Penegak Hukum (Polsek Batin VIII, Koramil) dan Pemerintah Daerah Kabupaten Sarolangun melaksanakan kegiatan sosialisasi dan peninjauan langsung ke lapangan penyaluran BBM Bersubsidi, pada Kamis (24/08)

Dengan kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antar instansi dalam memastikan ketersediaan stok dan mencegah adanya penyalahgunaan penyaluran BBM bersubsidi khususnya di Kabupaten Sarolangun.

Sales Area Manager Jambi, Bima Kusuma Aji mengungkapkan sepanjang tahun 2023, Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel telah memberikan sanksi kepada 5 SPBU di Kabupaten Bungo, 1 SPBU di Kabupaten Tebo, 1 SPBU di Kabupaten Sarolangun dan 4 SPBU di Kabupaten Merangin Provinsi Jambi.

"Sebagai bukti ketegasan Pertamina Jambi, Dapat kami sampaikan untuk wilayah di Kab. Bungo, Tebo, Merangin dan Sarolangun terdapat total 38 SPBU  yang sudah diberikan sanksi 11 SPBU atau 29% populasi sebagai parameter team SA Jambi telah melakukaan pembinaan secara tegas," jelas Bima.

“Kami juga berterimakasih kepada masyarakat yang proaktif membantu pengawalan dengan melaporkan apabila mengetahui adanya tindak pidana penyalahgunaan BBM Bersubsidi," tutupnya.

Pertamina terus menghimbau kepada masyarakat agar membeli BBM sesuai peruntukan dan kebutuhan, serta tidak melakukan pengisian berulang dan penimbunan BBM. Jika menemukan indikasi kecurangan, masyarakat dapat segera melaporkan kepada aparat penegak hukum, atau melalui Pertamina Call Center (PCC) 135. 

Pewarta: Rize


Pakai Baju Serba Hitam, Karyawan RSU MH Thalib Baca Yasin Depan Kantor Wali Kota

SUNGAIPENUH, TIGASISI.NET - Setelah melaksanakan aksi tearikal "diam" di halaman RSU MH Thalib kemaren Kamis lalu. Ratusan Karyawan RSU MH Thalib kembali berunjuk rasa,    di halaman Kantor Wali kota Sungai Penuh, 
Hari ini Jumat (25/08/2023).
 
Aksi damai ini gna menuntut pembatalan perwako no 28 tahun 2023 terkait remunerasi RSUD. MH. Thalib Sungai Penuh, yang di rasakan sangat merugikan pegawai rumah sakit. 

Pantauan di lapangan, sebelum menyampaikan aksi damai di Kantor Wali Kota Sungai Penuh, para peserta melakukan jalan kaki dari Rumah Sakit MH.Thalib Sungai Penuh menuju Kantor Walikota Sungai Penuh sejauh 2 KM, sambil membentangkan spanduk tuntutan untuk membatalkan Perwako Sungai Penuh No. 28 tahun 2023.

Setelah sampai di Kantor Wali Kota Sungai Penuh, Peserta aksi Damai terlebih melantunkan pembacaan Yasin serta menggunakan baju serba hitam sebagai simbol kesedihan lantaran ketidakadilan dalam pembayaran jasa pelayanan.

"Kami meminta keadilan, dimana jasa pelayanan di RSUD MHA Thalib terlalu jauh selisihnya," ungkap salah seorang karyawan RSUD.

Pada aksi tersebut, para pendemo ditemui oleh Asisten I, M. Rasyid, dimana asisten mengatakan, pihak Pemerintah Kota Sungai Penuh  akan menyampaikan aspirasi dari pegawai Rumah Sakit ini serta melakukan duduk bersama dan memanggil Direktur RSUD.MH.Thalib Sungai Penuh, Iwan Suwindra pada hari Senin besok, untuk menjelaskan duduk permasalahan yang terjadi terkait pembayaran jasa pelayanan ini. 

"Aspirasi pegawai Rumah sakit sudah di terima dan akan memanggil Dirut RSUD.MH.Thalib Sungai Penuh Iwan Suwindra untuk menjelaskan duduk perkara biar jelas, " Kata Asisten I M. Rasyid.

Peserta aksi damai juga, meminta kepada Pemerintah Kota Sungai Penuh agar ada jaminan bagi peserta aksi Damai, agar tidak ada pegawai yang di intimidasi akan di rumahkan.

Pewarta: Yudi


Usai Geledah 2 Kantor Dinas, Kejari Batanghari Datangi Kios Endah Tani




BATANGHARI, TIGASISI.NET - Tim Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Batanghari terus mendalami kasus dugaan tindak pidana korupsi penyaluran pupuk bersubsidi di Kabupaten Batanghari.

Usai menggeledah kantor Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan (PPP) beserta Dinas Perdagangan Koperasi UKM Batanghari, kali ini tim Pidsus Kejari Batanghari bergeser ke  kios pengecer pupuk bersubsidi tersebut. 

Kios Endah Tani yang beralamat di Lorong Pemuda RT 15/03 Kelurahan Teratai, Kecamatan Muarabulian menjadi sasaran penggeledahan selanjutnya oleh Kasi Pidsus, Fariz Rahman.

Kasi Intelijen Kejari Batanghari, Aulia Rahman saat dikonfirmasi mengamini hal tersebut. Kata Aulia, Kejari mendatangi kios pengecer setelah mendapatkan dokumen dari ruangan Bidang Perdagangan DisDagKop UKM Batanghari.

"Tim bergerak ke Kios Endah Tani usai mengumpulkan dokumen-dokumen dari ruangan Kabid Perdagangan," kata Aulia, Kamis (24/8/23).

Dari hasil penggeledahan, Tim Penyidik Pidsus Kejari Batanghari berhasil menyita sejumlah dokumen sebagai penguat barang bukti terkait penyaluran pupuk bersubsidi tahun 2020 hingga 2022.

"Penggeledahan itu sekitar satu jam. Perkembangan selanjutnya nanti akan kita informasikan," ujar Aulia.


Reporter: Juniko

© Copyright 2019 Tigasisi.net | AKTUAL & FAKTUAL | All Right Reserved