Senin, 29 Agustus 2022

DPC Demokrat Batanghari Buka Turnamen Voli AHY Cup di Desa Malapari, Ini Jadwalnya

DPC Demokrat Batanghari Buka Turnamen Voli AHY Cup di Desa Malapari, Ini Jadwalnya













BATANGHARI, TIGASISI.NET - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Batanghari akan menggelar Kejuaraan Terbuka Bola Voli, yang bertajuk AHY Cup 2022. Kejuaraan ini terbuka untuk seluruh warga Desa Malapari dan rencananya akan mulai digelar pada awal September mendatang.

Kejuaraan Terbuka Bola Voli se-Desa Malapari, yang bertajuk AHY Cup 2022 ini merupakan peringatan dalam rangka HUT Partai Demokrat ke-21.

Pernyataan ini disampaikan oleh Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Batanghari, Junaidi Nasaruddin.

Ia mengatakan kejuaraan ini digelar sesuai arahan dari Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kepada seluruh DPC se –Indonesia sebagai bagian dari menyemarakkan HUT Partai Demokrat yang jatuh pada tanggal 9 September 2022.

"Iya , kami dari DPC mau mengadakan turnamen voli untuk kategori perempuan di Desa Malapari," kata Junaidi Nasaruddin kepada media ini, Senin (29/8/22).

Pria yang akrab disapa Bang Jun ini menjelaskan, AHY Cup yang di kompetisikan ini nantinya bakal memperebutkan piala bergilir dan dibuka tanpa dipungut biaya pendaftaran.

"Kita buka secara gratis, silahkan siapa saja warga Desa Malapari yang mau mendaftar. Nanti juga kita siapkan piala bergilir," jelasnya.

Menurutnya, AHY Cup tahun 2022 ini sengaja digelar untuk mendekatkan Partai Demokrat dengan masyarakat di Desa Malapari. Dan menjalin persatuan, kesatuan serta silaturahmi antar masyarakat.

Sementara itu, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Batanghari dari Fraksi Demokrat, yang kini juga menjabat sebagai Sekretaris partai berlambang Mercy itu, M. Quzwaini menyebutkan acara tersebut dijadwalkan mulai dibuka pada Kamis ini.

"In Sya Allah tanggal 1 ini mulai kita buka, kalau untuk titik lokasinya dan tekhnis pertandingan seperti apa, itu tergantung kesepakatan bersama panitia di desa nantinya," tandas Anggota Dewan 2 periode kelahiran Desa Malapari ini.



Reporter: Juniko

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Tigasisi.net | AKTUAL & FAKTUAL | All Right Reserved