Rabu, 24 Januari 2024

Pengamat Sebut Kepemimpinan Fadhil-Bakhtiar Bakal Meringankan Kerja Bupati Selanjutnya

Pengamat Sebut Kepemimpinan Fadhil-Bakhtiar Bakal Meringankan Kerja Bupati Selanjutnya



BATANGHARI, TIGASISI.NET - Masa kepemimpinan Muhammad Fadhil Arief (MFA) bersama H. Bakhtiar sebagai Bupati dan Wakil Bupati Batanghari dianggap dapat meringankan kerja calon kepala daerah tahap selanjutnya.

Hal tersebut diutarakan oleh pengamat politik Dr. Arfa'i Sanifah, SH.MH, menurutnya, pola pemerintahan yang dijalani Fadhil Arief saat ini sudah membuka jalan untuk Bupati selanjutnya dalam menjalankan pemerintahan yang efektif dan efisien.

Menurut Dosen dari Fakuktas Hukum Universitas Jambi ini, cara Fadhil diawali melakukan pembangunan secara tepat sasaran hingga mampu meningkatkan sumber pendapatan daerah patut untuk dicontoh.

"Kepemimpinan Fadhil di Batanghari sampai saat ini cukup baik dalam hal membangun kepercayaan dan modal politik, artinya posisi Fadhil tidak meletakkan hanya sosok Fadhil saja yang memimpin Batanghari tetapi lebih meletakkan dasar atau pondasi pola kepemimpinan di Batanghari," kata Arfa'i saat dibincangi belum lama ini.

Bagaimana tidak, 36 program yang dinilai cukup menguras keuangan daerah itu diketahui akan segera diselesaikan oleh sang Bupati dan Wakil Bupati Batanghari.

Saat ini, dari 36 program yang pernah dijanjikannya pasca kampanye pilkada 2020 lalu hanya menyisakan 2 program yang diagendakan bakal diselesaikan tahun ini. Program tersebut yakni pembangunan Islamic Centre dan Road Race.

"Artinya siapapun yang memimpin setelah beliau (Fadhil) sudah paham arah pembangunan Batanghari yang sudah dipondasikan oleh Fadhil ini," tuturnya.

Tak hanya itu, Arfa'i juga menyebutkan kinerja Fadhil selama menjabat sebagai Bupati Batanghari dinilai sudah cukup untuk mengantarnya di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi melawan Gubernur petahana Al Haris dan Romi Hariyanto Bupati Tanjung Jabung Timur.

Bahkan, Arfa'i menyarankan agar Fadhil mulai buka suara terkait langkah politik ia kedepannya. Apalagi Fadhil sudah memiliki modal politik untuk maju di Pilgub Jambi yakni sebagai ketua Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi Jambi.

"Saat ini sangat tepat Fadhil terbuka memunculkan diri karena itu yang dibutuhkan masyarakat Provinsi Jambi untuk pilihan lain selain yang muncul saat ini yakni Al Haris dan Romi, artinya rakyat akan menilai siapa yang mampu mengatasi masalah yang ada di Provinsi maka itulah yang layak dipilih," pungkas Arfa'i.

Sementara itu, Fadhil Arief saat diwawancarai beberapa waktu lalu mengatakan perolehan jumlah kursi PPP di Pemilihan Legislatif nanti akan menjadi acuan langkah politik ia kedepannya.

"Saya saat ini lebih fokus membimbing kader-kader PPP untuk mendapatkan kursi, karena performance partai politik itu diukur dari kursi yang didapatnya, nah itu yang kita kejar, kita buktikan dulu," ungkap suami Zulva Fadhil itu.

Meski demikian, ayah dari empat anak itu tak menafikan bahwa ia bersedia maju sebagai calon Gubernur Jambi jika hal tersebut memang diinginkan oleh masyarakat di Provinsi Jambi.

"Kalau saya itu sifatnya ngalir saja ya, karena saya saja ikut Pilkada Batanghari ini juga tidak dirancang jauh-jauh hari, ya kita lihat keadaan kalau memang ada orang kepingin dan masyarakat kepingin kemudian kita merasa perlu ikut nyalon ya kita ikut nyalon, tapi kalau memang sudah banyak yang bagus ya biarlah, kita cukup jadi ketua partai saja," bebernya.


Reporter: Juniko

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Tigasisi.net | AKTUAL & FAKTUAL | All Right Reserved