Kamis, 12 Mei 2022

Tanggapi Kritik Fraksi Demokrat, Wabup Bakhtiar Tegaskan Kepala OPD Harus Hadir Dalam Pembahasan Ranperda

Tanggapi Kritik Fraksi Demokrat, Wabup Bakhtiar Tegaskan Kepala OPD Harus Hadir Dalam Pembahasan Ranperda





BATANGHARI, TIGASISI.NET - Wakil Bupati Batanghari H. Bakhtiar memberi tanggapan pemandangan dewan Fraksi Demokrat dalam membahas Rancangan Peraturan Daerah pada saat paripurna di Gedung DPRD, Selasa (10/5/22).

Ia menanggapi kritikan para anggota dewan dari Fraksi Demokrat yang meminta untuk menghadirkan seluruh kepala OPD dalam pembahasan Ranperda.

Wabup Bakhtiar mengatakan, dirinya akan mengkoordinasikan dengan seluruh jajaran kepala OPD di Batanghari untuk dapat membahas Ranperda ini secara bersama.

"Kami tegaskan dan kami ingatkan untuk semua kepala OPD dan pejabat terkait dalam menyusun Ranperda untuk dapat hadir langsung pada saat digelarnya paripurna pembahasan Ranperda," ungkap Bakhtiar

Bakhtiar juga menegaskan, seluruh kepala OPD di wilayah Kabupaten Batanghari mampu berkomunikasi dengan DPRD dalam mengatur jadwal paripurna.

"Kepala OPD harus berkoordinasi dengan pihak DPRD agar penyusunan jadwal pembahasan Ranperda tidak berbenturan dengan jadwal kedinasan lain," tegasnya


Reporter : Juniko


Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Tigasisi.net | AKTUAL & FAKTUAL | All Right Reserved