Kamis, 23 September 2021

DPRD Minta Jawaban Terkait Persekongkolan 3 Paket Tender Pada Dinas Kesehatan

DPRD Minta Jawaban Terkait Persekongkolan 3 Paket Tender Pada Dinas Kesehatan




BATANG HARI, TIGASISI.NET - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dari Fraksi Gerinda meminta Pemerintah Kabupaten Batang Hari memberi penjelasan mengenai adanya persekongkolan oknum pada proses tender 3 paket proyek di Dinas Kesehatan.

Hal ini diungkapkan oleh DPR Fraksi Gerindra Aminuddin, saat melaksanakan rapat paripurna di Gedung DPRD dalam membahas agenda pemandangan umum Fraksi-Fraksi terhadap nota pengantar RAPBD Tahun Anggaran 2022.

Aminuddin mengatakan, DPRD meminta Pemerintah Kabupaten Batang Hari menjelaskan adanya dugaan persekongkolan 3 kegiatan di dinas kesehatan yakni pada pembangunan Gedung Puskesmas.

"Terkait dugaan persekongkolan dalam proses tender 3 paket kegiatan di Dinas Kesehatan, yakni pembangunan Puskesmas di Mersam 8 Milyar, Penerokan 7.7 Milyar dan Puskesmas Selat 6.7 Milyar," ungkap Aminuddin Selasa (21/9/21).

Sebelumnya, Anggota DPR dari komisi ll telah memanggil pihak Unit Kerja Pengadaan Barang dan Jasa untuk memberikan keterangan mengenai persoalan tersebut.

"Pada tanggal 18 Agustus 2021, kami dari komisi ll sudah memanggil pihak UKPBJ Pemerintah Kabupaten Batang Hari berkenaan dengan hal itu," ujarnya

Diakui Aminuddin, persoalan ini tengah ditangani aparat pengawas internal pemerintah (APIP), namun sampai saat ini hal tersebut belum mendapatkan penjelasan yang serius dari pihak terkait.

"Masalah ini sedang ditangani aparat pengawas internal pemerintah Pemda Batang Hari, tapi apa tindak lanjutnya dari hasil pemeriksaan persoalan tersebut," pungkas Aminuddin.


Reporter : Juniko

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Tigasisi.net | AKTUAL & FAKTUAL | All Right Reserved