Jumat, 22 April 2022

Wako Ahmadi Pimpin Apel Operasi Ketupat Tahun 2022

Wako Ahmadi Pimpin Apel Operasi Ketupat Tahun 2022



SUNGAIPENUH, TIGASISI.NET -Walikota Sungaipenuh Ahmadi Zubir memimpin apel gelar pasukan dalam rangka persiapan pengamanan operasi Ketupat 2022, Jumat (22/04). 

Apel gelar pasukan dilaksanakan dalam rangka meningkatkan sinergisitas Polri dan instansi terkait untuk menjamin masyarakat aman dan sehat dalam perayaan Idul Fitri 1443 H. 

Apel tersebut juga dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan operasi ketupat 2022 dalam rangka pengamanan hari raya Idul Fitri 1443 H/ 2022 M, baik pada aspek personel maupun sarana prasarana, serta keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Pemerintah Daerah dan Mitra Kamtibmas dan stakeholder lainnya. 

Dalam kesempatan tersebut, Wako Ahmadi membacakan amanat Kapolri, Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2022. 

"Sinergitas perlu dilakukan agar pelaksanaan Lebaran berlangsung aman dan sehat," ujarnya 

Lebih lanjut, Wako Ahmadi menghimbau masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan 

"Ditengah kondisi pandemi covid-19 yang belum berakhir, masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan," himbau Wako Ahmadi. 

Apel tersebut juga dihadiri oleh oleh Bupati Kerinci diwakili Sekretaris Daerah Zainal Efendi, Peserta apel meliputi segenap jajaran TNI, POLRI, SATPOL PP, DAMKAR, DISHUB, BPBD, SENKOM, dan turut dihadiri oleh Kapolres, jajaran Forkopimda, Kepala Kemenag, Kepala OPD.

Reporter: Yudi


Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Tigasisi.net | AKTUAL & FAKTUAL | All Right Reserved