Kamis, 31 Maret 2022

Jaga Stabilitas Bahan Pangan, Forkopimda Tanjab Barat Gelar Pertemuan

Jaga Stabilitas Bahan Pangan, Forkopimda Tanjab Barat Gelar Pertemuan



TANJAB BARAT, TIGASISI.NET - Terkait stabilitas bahan Pokok dan pemeliharaan keamanan menyambut bulan suci Ramadhan serta Idul Fitri 1434 H/2022M, Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung barat lakukan pembinaan Forkopimda, bertempat di Aula Rumah Dinas Bupati, Kamis, 31 Maret 2022.

Turut hadir, Kapolres Tanjung Jabung Barat, Dandim 0419/Tanjab, Pimpinan DPRD Kab. Tanjab Barat, Kepala Kejaksaan Negeri Kuala Tungkal, Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat, Sekretaris Daerah, Para Kepala OPD, Staf Ahli, Asisten dan Kepala Bagian.

Saat sampaikan sambutan, Bupati Tanjung Jabung Barat Drs.H.Anwar Sadat, M.Ag, mengatakan, pada umumnya, pada masa bulan suci ramadahan maupun hari raya Idul Fitri terjadi peningkatan kebutuhan sembako yang biasanya diikuti dengan lonjakan harga. Hal ini yang harus dapat kita waspadai bersama dengan menjaga ketersediaan dan kelancaran distribusi sehingga tidak ada kelangkaan kebutuhan.

Selanjutnya, bupati Tanjung Jabung Barat mengajak untuk menggandakan usaha, terus bahu membahu bergotong royong. Bersinergi tidak sesama aparatur saja, tetapi juga bersama masyarakat serta peran aktif bersama demi keberlangsungan pembangunan nasional dan daerah.

Acara dilanjutkan dengan sesi dialog tentang sinergitas dan stabilitas bahan pokok dan pemeliharaan keamanan menyambut bulan suci ramadhan serta Idul Fitri 1443 H/2022 M antara Wabup, forkopimda dan peserta yang berasal dari terutama OPD terkait diantaranya Diskoperindag, Dinsos Dishub, Polpp, PNPB.

Reporter: Rahmad


Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Tigasisi.net | AKTUAL & FAKTUAL | All Right Reserved